-->

Review Scarlett Niacinamide 5% Serum, Bikin Kulit Lembap, Plumpy, dan Cerah


Siang itu, suhu udara yang tertera di layar ponsel menunjukkan angka 30°C disertai peringatan sinar UV yang sedang tinggi-tingginya. Belakangan ini, suhu udara memang terasa lebih panas. Sinar matahari menyengat. Apalagi saat beraktivitas di luar ruangan, panasnya makin terasa. Belum lagi ditambah debu, asap kendaraan, dan lain-lain. Akibatnya, kulit jadi kusam dan kering.

Untuk mengatasinya, saya pun berusaha mencari skincare yang tepat dengan mempertimbangkan ingredients yang digunakan. Untuk permasalahan kulit kusam, salah satu ingredients yang paling penting adalah niacinamide.

Sebenarnya, apa, sih, niacinamide itu? Dilansir dari siloamhospital.com, nicotinamide atau niacinamide adalah zat turunan dari niacin (vitamin B3).

Manfaat Niacinamide
Dalam dunia dermatologi, niacinamide sering digunakan untuk mengatasi berbagai masalah kulit. Simak beberapa manfaat niacinamide berikut ini.
1. Mencerahkan kulit kusam dan merawatakan warna kulit
2. Membantu mengatasi hiperpigmentasi akibat paparan sinar matahari
3. Menyamarkan bekas jerawat, garis halus, dan kerutan
4. Melindungi skin barrier 
5. Melembapkan kulit

Bahan aktif lain yang tidak boleh digabung dengan niacinamide
Dalam melakukan skincare step, kita perlu memperhatikan kandungan bahan aktif yang tidak boleh digabung. Misalnya, niacinamide dengan AHA/BHA. Sebab, AHA/BHA bersifat asam. Jika niacinamide digabung dengan bahan aktif yang bersifat asam, kedua kandungan skincare menjadi tidak efektif serta menyebabkan kulit kemerahan atau terasa panas.

Berapa kadar niacinamide yang sebaiknya digunakan?
Setiap skincare yang mengandung niacinamide memiliki kadar yang berbeda-beda. Kita bisa menyesuaikannya dengan kondisi kulit. Produk niacinamide dengan persentase 5% sudah efektif untuk mengatasi kulit kusam dan mencerahkan wajah. Kadar ini juga tergolong beginner-friendly. Karena, makin tinggi kandungan niacinamide, makin tinggi pula risiko iritasinya, terutama untuk kulit sensitif.
Kandungan niacinamide 5% dimiliki oleh Scarlett Niacinamide 5% Serum. Produk inilah yang saya gunakan untuk mengatasi kulit kusam. Yuk, kenalan dengan serum dari Scarlett Whitening ini!


Mengapa harus memilih Scarlett Niacinamide 5% Serum?
Jika kamu sedang memiliki masalah kulit kusam atau noda hitam bekas jerawat, Scarlett Niacinamide 5% Serum bisa kamu pilih untuk membantu mengatasi masalah tersebut. Mengapa? Tentu saja karena serum yang satu ini punya banyak keunggulan, terutama dari segi ingredients.

Kandungan Scarlett Niacinamide 5% Serum


Niacinamide 5% berfungsi mencerahkan kulit, menyamarkan noda hitam akibat jerawat atau paparan sinar matahari, dan masih banyak manfaat lainnya.
Beta Glucan dapat membantu melindungi kulit dari penuaan dini yang disebabkan oleh efek buruk sinar UV.
Creatine dapat membantu menyejukkan dan melembapkan kulit.
Allantoin berfungsi sebagai pelembap dan membantu menyejukkan kulit yang teriritasi ringan.
Triple Ceramide Complex dapat melindungi skin barrier, melembapkan kulit, dan membantu merawat kekencangan kulit
7 Phyto Extract terdiri dari moringa extract, mugwort extract, chamomile extract, bifida fermant extract, pomegranate extract, lotus extract, dan centella asiatica extract.

Kemasannya praktis dan antitumpah
Sebagaimana serum Scarlett Whitening lainnya, Scarlett Niacinamide 5% Serum juga dikemas dalam botol mungil dengan netto 15 ml. Bagian tutupnya juga berfungsi sebagai pump untuk meneteskan serum. Karena kemamasannya mungil, serum ini sangat praktis dibawa ke mana-mana tanpa khawatir tumpah. 

Apakah Scarlett Niacinamide 5% Serum sudah terdaftar di BPOM?

Salah satu hal yang tidak boleh terlewatkan saat memilih produk skincare adalah mengetahui apakah produk tersebut sudah terdaftar di BPOM atau belum. Pentingnya mengetahui hal ini berkaitan dengan keamanan produk yang akan kita gunakan. 

Produk-produk Scarlett Whitening sudah terdaftar di BPOM, termasuk produk serum ini. Nomor dan barcode ke laman BPOM juga tertera pada kemasannya. Jadi, tak perlu waswas menggunakan skincare dari Scarlett Whitening.

Cara menggunakan Scarlett Niacinamide 5% Serum

Scarlett Niacinamide 5% Serum sangat mudah digunakan. Kita bisa memakainya setelah mengaplikasikan toner agar kulit lebih segar, lembap, dan dapat menyerap skincare selanjutnya dengan lebih baik. Teteskan Scarlett Niacinamide 5% Serum pada kulit wajah secara merata, pijit pelan-pelan, dan biarkan meresap sebelum masuk pada tahapan skincare berikutnya.

Karena Scarlett Niacinamide 5% Serum ini memiliki tekstur yang kental, maka jika ingin melakukan layering dengan serum Scarlett lainnya, gunakan serum yang kental pada urutan kedua. Layering serum sebaiknya dilakukan pada malam hari dengan tetap memperhatikan ingredients agar tidak menyebabkan iritasi karena kombinasi bahan aktif yang tidak pas.

Pengalaman menggunakan Scarlett Niacinamide 5% Serum
Scarlett Niacinamide 5% Serum ini saya gunakan pada pagi dan malam hari. Selama kurang lebih dua minggu pemakaian, tidak ada iritasi, breakout, atau masalah kulit lainnya akibat penggunaan serum ini. Aromanya juga ringan, tidak ada bau yang mengganggu.

Oya, jenis kulit saya normal. Tapi tenang saja, Scarlett Niacinamide 5% Serum diformulasikan untuk semua jenis kulit, kok.

Efek yang paling terasa dari penggunaan serum ini adalah kulit yang terasa plumpy dan halus, terutama saat bangun tidur. Warna kulit di sekitar pipi juga lebih merata. Sebelumnya, warna kulit di bagian tersebut kurang merata karena sebagian sering terpapar sinar matahari, sementara bagian lainnya tertutup jilbab.

Namun, untuk mengatasi noda hitam memang belum terlihat hasil yang signifikan. Well, noda hitam memang butuh waktu lebih lama, jadi harus sabar dan konsisten karena hasilnya memang tidak instan. Tetapi, untuk maintain kesehatan kulit, serum ini oke banget. Bikin kulit lembap, dan plumpy.


Review Scarlett Niacinamide 5% Serum ini saya tulis berdasarkan pengalaman pribadi saat menggunakan produk tersebut. Perbedaan jenis kulit mungkin memberikan hasil yang berbeda pada setiap orang. Overall, saya menyukai Scarlett Niacinamide 5% Serum dan berencana akan re-purchase lewat official store-nya Scarlett Whitening di marketplace agar mendapatkan produk yang terjamin orisinalitasnya.

Ingin mencoba serum dari Scarlett Whitening yang lain?
Selain Scarlett Niacinamide 5% Serum, ada juga Skin Smoothing Retinol Serum dari Scarlett. Produk ini dapat digunakan untuk membantu menyamarkan tanda penuaan seperti garis halus dan kerutan. Sel-sel kulit mati juga dapat terangkat sehingga kulit lebih cerah dan ber-#KilauTanpaKerutan


Hati-hati, hanya gunakan produk Scarlett Whitening orisinal! 
Saat browsing produk skincare di marketplace, terkadang kita menemukan produk dengan harga sangat murah dengan embel-embel diskon sekian persen. Produk yang terlalu murah dari harga normalnya justru meragukan, jangan-jangan bukan produk ori. Karena itu, kita harus hati-hati.

Pastikan kamu membeli produk orisinal untuk mendapatkan kualitas terbaik. Jangan ambil risiko dengan harga yang jauh lebih murah tetapi keasliannya tidak terjamin. Scarlett Niacinamide 5% Serum dan Skin Smoothing Retinol Serum bisa kamu beli dengan harga masing-masing Rp75.000,00.

Untuk mendapatkan produk Scarlett Whitening yang dijamin orisinal, sebaiknya kamu membeli di official store-nya, baik di marketplace atau website https://scarlett-whitening.com. Dengan membeli di toko resmi, produk yang kamu dapatkan dijamin 100% orisinal.

Kamu juga bisa mengecek keaslian produk-produk Scarlett Whitening, lho. Klik saja https://verify.scarlettwhitening.com untuk mengecek keaslian produk yang kamu beli.

Ayun
Menulis buku Unforgettable India dan mengedit banyak buku lainnya.

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter